Thursday, November 25, 2004

Seri Mudik #6: Madiun - Tawangmangu - Bandung

Perjalanan pulang dari Madiun ke Bandung melewati route Madiun - Magetan - Sarangan - Cemoro Sewu - Tawang Mangu (menginap semalam) - Solo - Jogja - jalur selatan - Tasikmalaya - Bandung.

Sekali lagi gejalan korupsi kronis ditemui: ketika masuk ke Sarangan, penjaga memberikan 1 tiket motor dan 1 tiket anak, padahal mestinya saya membayar untuk 1 mobil dan 4 orang. Lain kali saya mesti memeriksa tiket yang diberikan. Tapi situasinya secara psikologis memaksa kita untuk buru-buru dan tidak teliti: banyak kendaraan lain antri di belakang kita.

Jalur Sarangan - Cemoro Sewu ini luar biasa: ada tanjakan 34% sepanjang 5km, yang saya tempuh dengan mesin yang dipaksa pada RPM 4000+ dan gigi 1. Bila anda ingin menguji kekuatan rem kendaraan anda, silahkan ambil jalur sebaliknya, Solo - Tawang Mangu - Cemoro Sewu - Sarangan. Kelihatannya butuh teknologi Formula 1 untuk bisa lewat jalur ini dengan nyaman :D



Di Tawang Mangu, kami mampir ke Grojogan Sewu, air terjun yang cukup indah. Pengunjung berjejal seperti cendol :D. Di jalan setapak naik dari air terjun ke tempat parkir, banyak kera liar. Suatu situasi yang sangat jarang ditemui di Jawa.



Selanjutnya, tidak ada lagi yang menarik untuk diceritakan, karena kami sudah lelah, mengantuk, kepanasan, dan kena macet. Alhamdulillah, kami sampai di Bandung setelah menempuh perjalanan sangat lama: berangkat dari Tawang Mangu kamis pukul 4 sore, sampai di Bandung jumat pukul 1 siang.

... tamat

1 comment:

BeHa Zone said...

mas aku asli SARANGAN Lho...Makasih sudah berkunjung ke kampung halamanku... :)